HomePendidikanTKIK Mutiara Islamic School dan TPQ Mutiara Islam Gelar Santunan Ramadan untuk...

TKIK Mutiara Islamic School dan TPQ Mutiara Islam Gelar Santunan Ramadan untuk Masyarakat

Jabaran.id – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446 Hijriyah, TK Islam Karakter (IK) Mutiara Islamic School dan TPQ Mutiara Islam yang berada di bawah naungan Yayasan Mutiara Ananda Sami menggelar kegiatan santunan kepada masyarakat sekitar sekolah.

Acara yang bertempat di Jalan Kemang II, RT 04/10, Kelurahan/Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, ini dihadiri oleh warga setempat, terutama anak yatim dan duafa (kaum dhuafa). Sebanyak 75 bingkisan santunan dibagikan sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas sosial.

Mutiara islamic School santunan 2

 

- Advertisement -

Kegiatan ini mengusung tema ‘Semoga Ramadan kali ini menjadi momen yang penuh keberkahan, membawa kedamaian di hati, dan mempererat silaturahmi di antara kita semua’. Tema ini dipilih sebagai refleksi atas nilai-nilai Ramadan yang tidak hanya tentang ibadah individu, tetapi juga tentang kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama.

Kepala TKIK Mutiara Islamic School, Wiwik Indrawati menjelaskan bahwa kegiatan santunan ini merupakan agenda rutin tahunan yang telah dilaksanakan selama 10 tahun terakhir, seiring dengan usia sekolah tersebut.

“Ini adalah hasil dari infak setiap Jumat yang dilakukan oleh siswa-siswi kami, serta donasi dari orang tua murid dan banyak pihak lainnya,” ujarnya.

Wiwik juga menambahkan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat menjadi penyemangat untuk terus meningkatkan kontribusi sosial di masa mendatang.

“Semoga ini menjadi keberkahan bersama, dan tentunya menjadi penyemangat untuk bisa memberikan lebih banyak bantuan ke depannya. Kami berharap tidak hanya bisa berbagi di bulan Ramadan saja, tetapi juga di momen-momen lainnya,” tuturnya.

Ketua Komite TKIK Mutiara Islamic School, Hayatul Fitriani turut menyampaikan apresiasi atas partisipasi berbagai pihak dalam kegiatan untuk kebersamaan dan berbagi dengan semua.

“Terima kasih kepada semua orang yang telah turut mengambil peran dalam kegiatan yang penuh kebaikan ini. Semoga ke depannya kita bisa melakukan lebih banyak lagi hal-hal baik seperti ini,” ucapnya.

Mutiara Islam beragi sosial

Hayatul juga menekankan pentingnya kolaborasi antara sekolah, orang tua, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang penuh kepedulian.

“Kegiatan ini tidak hanya tentang memberikan bantuan materi, tetapi juga tentang membangun rasa kebersamaan dan solidaritas di antara kita,” tambahnya.

Sebanyak 75 bingkisan santunan dibagikan kepada masyarakat sekitar, khususnya anak yatim dan duafa. Bingkisan tersebut berisi berbagai kebutuhan pokok yang diharapkan dapat meringankan beban ekonomi mereka selama bulan Ramadan. Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara pihak sekolah dengan warga sekitar, mempererat hubungan sosial yang harmonis.

Kegiatan santunan ini tidak hanya memberikan manfaat langsung berupa bantuan materi, tetapi juga menanamkan nilai-nilai kemanusiaan dan kepedulian sosial kepada siswa-siswi TKIK Mutiara Islamic School. Melalui kegiatan ini, anak-anak diajarkan untuk memahami pentingnya berbagi dan peduli terhadap sesama, terutama mereka yang membutuhkan. (*)

TERBARU

spot_img

POPULER

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here