HomeJabarPemkot Depok Bangun Trotoar di Cinere, Bakal Ramah Disabilitas

Pemkot Depok Bangun Trotoar di Cinere, Bakal Ramah Disabilitas

Jabaran.id, Depok – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok sedang mengerjakan penataan trotoar lanjutan di kawasan Jalan Cinere Raya.

Trotoar yang dibangun ini nantinya akan ramah bagi disabilitas karena trotoar dibangun dengan ketinggian 15 cm dari permukaan jalan, jadi memudahkan bagi mereka yang menggunakan kursi roda.

“Konsepnya sama seperti pembangunan trotoar di Jalan Protokol Kota Depok. Kami membangun trotoar dengan melihat dari beberapa aspek. Salah satunya, harus ramah terhadap disabilitas,” kata Kepala DPUPR Kota Depok, Citra Indah Yulianty, seperti dikutip pada Rabu (16/10/24).

Dijelaskan Citra, jalur trotoar juga dibuat tak berundak atau naik turun, juga menerus atau tidak putus-putus.

Kemudian nantinya trotoar ini juga akan dilengkapi dengan guiding block atau penunjuk arah bagi penyandang disabilitas.

“Tak banyak naik turunnya juga. Kami rancang khusus untuk disabilitas. Pembangunan trotoar akan menggunakan pola seperti trotoar di Jalan Margonda,” jelasnya.

Selanjutnya, Citra menjelaskan, trotoar ini akan dibuat bertekstur supaya tidak licin, seperti tekstur kulit jeruk misalnya.

Citra menambahkan, ke depan pihaknya akan terus melakukan penyempurnaan fasilitas trotoar di Jalan Cinere Raya. Seperti, penambahan kursi dan lain-lain.

“Mudah-mudahan trotoar ini bisa dimanfaatkan masyarakat,” tandasnya.

Untuk diketahui, titik trotoar yang dibangun yaitu dari steak Abuba ke sisi selatan dengan panjang 232 meter dan lebar 2 meter.

Penataan trotoar tersebut menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Depok dengan nilai sebesar Rp2,9 miliar dan lama waktu pengerjaan 22 Agustus hingga akhir November 2024.*

TERBARU

spot_img
spot_img

POPULER

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here