HomeNewsPolres, Kodim dan Komunitas Ojol Depok Doa Bersama untuk Affan

Polres, Kodim dan Komunitas Ojol Depok Doa Bersama untuk Affan

Jabaran.id – Komunitas Ojek Online (Ojol) Kota Depok melakukan pertemuan dengan Polres Metro Depok dan Kodim 0508/Depok, Jalan Pemuda, Depok. Komunitas Ojol Depok bersama Polres Metro Depok dan Dandim 0508/Depok melakukan doa bersama sekaligus berkomitmen menjaga kondusifitas Kota Depok.

Kapolres Metro Depok, Kombes Abdul Waras mengatakan, Polres Metro Depok bersama Dandim 0508/Depok, Kolonel Infanteri Iman Widhiarto dan komunitas Ojol Depok, turut berduka cita atas meninggalnya, Affan Kurniawan saat peristiwa kerusuhan di Jakarta.

“Kita doa bersama, mendoakan semoga almarhum diterima di sisi Allah SWT,” ujar Kombes Abdul Waras, Jumat, 29 Agustus 2025.

Kapolres Metro Depok, Kombes Abdul Waras mengatakan, Polres Metro Depok bersama Dandim 0508/Depok, Kolonel Infanteri Iman Widhiarto dan komunitas Ojol Depok usai doa bersama untuk almarhum Affan Kurniawan di kawasan Pancoran Mas, Depok, Jumat, 29 Agustus 2025. Foto : Arzaquna

Di hadapan para pengemudi ojol yang tergabung dalam komunitas, Abdul menjelaskan, Kapolri akan melakukan penegakan hukum yang menyebabkan korban meninggal dunia. Bahkan, Kapolri akan memproses hukum oknum anggota yang melakukan pelanggaran.

- Advertisement -

“Bahwa, Kapolri sendiri yang mengatakan anggota melakukan pelanggaran akan diproses,” jelas Kombes Abdul Waras.

Polres Metro Depok bersama Kodim 0508/Depok dan komunitas ojol Depok berkomitmen untuk menjaga kondusifitas Kota Depok. Polres Metro Depok meminta para pengemudi ojol tidak terprovokasi dari pihak yang tidak bertanggung jawab.

“Kita di sini bersama komunitas ojek online berkomitmen menjaga kondusifitas kota Depok, tidak mudah terprovokasi dari pihak manapun dengan memanfaatkan situasi seperti ini,” tegas Kombes Abdul Waras.

Sementara, Dandim 0508/Depok, Kolonel Infanteri Iman Widhiarto menuturkan, Bangsa Indonesia sedang di uji akan persatuan dan kesatuan. Hal itu dikarenakan Indonesia memiliki stabilitas yang besar.

“Ada (diduga) pihak tidak suka Indonesia menjadi bangsa besar, tentunya perpecahan itu yang diinginkan,” tutur Iman.

Iman mengajak komunitas ojol maupun masyarakat Depok untuk tetap tenang dan menjaga kondusifitas Kota Depok. Iman meminta masyarakat untuk percaya menyelesaikan permasalahan secara damai untuk menyongsong Indonesia maju.

“Apapun yang terjadi, seberat apapun, mari semuanya rakyat dan bangsa Indonesia, kita sadari bahwa bangsa kita ini nasibnya ada ditangan kita. Kita selesaikan permasalahan apapun itu secara damai dalam hal menyongsong Indonesia maju,” ajak Iman.

Di lokasi yang sama, perwakilan Komunitas Ojol Kota Depok, Firmansyah mengapresiasi ajakan Polres Metro Depok dan Kodim 0508/Depok, saling menjaga kondusifitas Kota Depok. Menurutnya, para pengemudi ojol tidak mudah terprovokasi dan menyerahkan sepenuhnya kepada penegak hukum.

“Supaya depok tetap damai dan depok tetap kondusif,” ucap Firmansyah.

TERBARU

spot_img

POPULER

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here