HomeNewsKerangka Ibu dan Anak di Perumahan Elit Depok

Kerangka Ibu dan Anak di Perumahan Elit Depok

Jabaran.id – Ibu dan anak ditemukan meninggal di salah satu rumah di kawasan perumahan elit, Kecamatan Cinere, Kota Depok, pada hari Kamis, 7 September 2023. Keduanya telah meninggal cukup lama sehingga kondisi jasad mereka sudah menjadi kerangka.

Korban pertama, yang berinisial GAH, adalah seorang perempuan berusia 64 tahun, sementara korban kedua, berinisial DAW, adalah seorang pria berusia 38 tahun. Keduanya ditemukan dalam keadaan membusuk di dalam kamar mandi.

Kepala Seksi Humas Polres Metro Depok, Iptu Made Budi mengungkapkan bahwa penemuan dua jenazah ini dimulai dari laporan warga yang mencium bau busuk yang mencurigakan.

“Warga mulai mencurigai bahwa penghuni rumah tersebut sudah tidak terlihat dalam beberapa waktu, sekitar satu bulan. Rumah korban juga gelap pada malam hari, sehingga warga curiga dan memeriksa ke dalam rumah tersebut,” ungkap Made Budi pada Kamis, 7 September 2023.

- Advertisement -

Warga sebelumnya berkoordinasi dengan pengurus lingkungan dan petugas keamanan perumahan untuk mencoba masuk ke dalam rumah melalui pagar, namun setelah membuka garasi, tercium bau busuk yang berasal dari kamar mandi.

“Petugas keamanan menghubungi Polsek Cinere dan selanjutnya mendatangi Tempat Kejadian Perkara setelah melakukan pemeriksaan di Tempat Kejadian Perkara, ternyata ditemukan dua orang mayat,” papar Made Budi.

Dia melanjutkan, kedua mayat tersebut adalah laki-laki dan perempuan, diduga merupakan anggota satu keluarga atau ibu dan anak yang tinggal di rumah tersebut.

“Keadaan mereka sudah tidak dapat diidentifikasi, dan hanya meninggalkan tengkorak di tubuh mereka,” jelas Made Budi.

Diperkirakan jenazah tersebut sudah berada di dalam kamar mandi yang tidak terkunci selama beberapa waktu. Namun, sambung Made Budi, polisi belum mengetahui penyebab kematian kedua jasad tersebut.

Kedua korban tidak dikenal oleh warga sekitar karena jarang bersosialisasi di lingkungan tempat tinggal mereka. Namun, pengurus lingkungan telah berkoordinasi dengan pihak keluarga korban terkait penemuan jenazah.

“Petugas menemukan sebuah tulisan di meja dapur, sebuah kertas bertuliskan dua nama dan nomor telepon untuk dihubungi,” tutup Made Budi.(*)

 

TERBARU

spot_img

POPULER

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here