HomePendidikanPerjusa "S2Copy 2025" di SDN Sukamaju 2 : Bangkitkan Generasi Muda yang...

Perjusa “S2Copy 2025” di SDN Sukamaju 2 : Bangkitkan Generasi Muda yang Kreatif dan Kompetitif

Jabaran.id – SDN Sukamaju 2 menggelar kegiatan rutin tahunan Perkemahan Jumat-Sabtu ( Perjusa ) dengan tajuk “Sukamaju 2 Scout in The Party (S2Copy) 2025”. Kegiatan ini berlangsung dengan meriah dan melibatkan para siswa dari kelas IV, V, dan VI sebagai peserta utama.

Kepala SDN Sukamaju 2, Erlin Erliani, menjelaskan bahwa Perjusa dirancang untuk melatih kemandirian siswa melalui berbagai kegiatan menarik dan edukatif.

SDN Sukamaju 2 adakan perjusa 3

“Ini adalah kegiatan rutin yang kami adakan untuk melatih kemandirian siswa, tentunya dengan kemasan berbagai pelatihan dalam kepramukaan,” ujar Erlin.

- Advertisement -

Selama kegiatan Perjusa, para peserta mengikuti serangkaian aktivitas yang tidak hanya menyenangkan tetapi juga penuh manfaat. Beberapa di antaranya adalah api unggun, public speaking, pentas seni, fashion show, dan wide games. Kegiatan-kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan diri, kreativitas, dan kemampuan bersosialisasi para siswa.

“Kepramukaan memiliki banyak kecakapan mandiri yang baik sebagai bekal dalam kehidupan sehari-hari. Melalui kegiatan ini, kami ingin membekali para siswa dengan keterampilan yang bermanfaat untuk masa depan mereka,” tambah Erlin.

SDN Sukamaju 2 adakan perjusa 2

Tema yang diusung dalam Perjusa tahun ini, yaitu Membangkitkan Generasi Muda yang Aktif, Kreatif, dan Kompetitif, menjadi dasar dari setiap aktivitas yang dirancang. Erlin juga berharap kegiatan ini dapat memotivasi siswa untuk terus mengembangkan diri dalam berbagai bidang.

“Harapan kami, melalui Perjusa ini, para siswa dapat tumbuh menjadi generasi muda yang tidak hanya mandiri tetapi juga mampu bersaing di masa depan,” pungkasnya.

Perjusa “S2Copy 2025” menjadi salah satu wujud komitmen SDN Sukamaju 2 dalam mendukung pembentukan karakter siswa yang tangguh dan berdaya saing tinggi. Kegiatan ini juga mendapat apresiasi dari para orang tua yang turut mendukung penuh pelaksanaan acara.

Dengan semangat kebersamaan dan antusiasme yang tinggi dari para peserta, Perjusa tahun ini sukses menjadi ajang pembelajaran sekaligus hiburan yang berkesan bagi seluruh siswa. (*)

TERBARU

spot_img

POPULER

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here