Jabaran.id – SMPN 9 Depok kembali menggelar dua kegiatan besar dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan, yaitu Pesantren Kilat (Sanlat) dan Nine Glory Vol. 2. Kegiatan ini diadakan oleh Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMPN 9 Depok, dipimpin oleh Ketua OSIS, Rafie Fadillah. Kedua acara ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan siswa, tetapi juga sebagai wujud kepedulian sosial terhadap sesama.
Pesantren Kilat (Sanlat) dilaksanakan selama tiga hari, mulai Selasa, 18 Maret 2025, hingga Kamis, 20 Maret 2025. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa SMPN 9 Depok dengan pembagian jadwal berdasarkan tingkatan kelas. Siswa kelas IX mengikuti Sanlat pada hari Selasa, kelas VIII pada hari Rabu, dan kelas VII pada hari Kamis.
Setiap harinya, kegiatan Sanlat dimulai dengan rangkaian ibadah pagi, seperti Salat Duha, Saritilawah, dan Tadarus Alquran. Selain itu, siswa juga mendapatkan dua materi keagamaan yang berkaitan dengan rutinitas sehari-hari, serta lomba pembuatan poster bertema Ramadan. Lomba ini diadakan untuk memacu kreativitas siswa dalam menyampaikan pesan-pesan positif tentang bulan suci.
Ketua OSIS SMPN 9 Depok, Rafie Fadillah Suka, menjelaskan bahwa kegiatan Sanlat ini merupakan salah satu upaya untuk memperdalam pemahaman siswa tentang nilai-nilai keagamaan.
“Sanlat ini tidak hanya tentang ibadah, tetapi juga tentang bagaimana kita bisa mengaplikasikan nilai-nilai agama dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Setelah rangkaian Sanlat selesai, kegiatan dilanjutkan dengan program kerja OSIS yang bertajuk Nine Glory Vol. 2. Program ini merupakan kegiatan berbagi yang melibatkan seluruh warga sekolah. Sebanyak 126 paket bantuan disalurkan kepada siswa yatim dan duafa di lingkungan sekolah. Selain itu, 38 paket bantuan juga diberikan kepada masyarakat sekitar sekolah. Paket-paket tersebut diserahkan langsung oleh anggota OSIS SMPN 9 Depok sebagai bentuk kepedulian sosial.
Kepala SMPN 9 Depok, Totong Herdiman, menyambut baik kegiatan ini. Menurutnya, bulan Ramadan adalah momen yang tepat untuk berbagi dan mempererat tali silaturahmi.
“Bulan Ramadan ini adalah bulannya berbagi. Dan ini diharapkan jadi program OSIS tahunan. Kita ingin menjembatani warga sekolah yang ingin berbagi dengan warga sekolah,” ujar Totong.
Totong juga menambahkan bahwa kegiatan seperti ini tidak hanya bermanfaat bagi penerima, tetapi juga bagi para siswa yang terlibat. Diharapkan, kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan setiap tahun sebagai bagian dari program rutin OSIS SMPN 9 Depok. Dengan demikian, nilai-nilai keagamaan dan kepedulian sosial dapat terus tertanam dalam diri siswa, menciptakan generasi yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga memiliki akhlak mulia.
“Melalui kegiatan ini, siswa diajarkan untuk peduli terhadap sesama dan memahami arti berbagi dalam kehidupan,” tambahnya.(*)