Jabaran.id – Tahun ajaran 2024/2025 menjadi momen istimewa bagi SMAN 3 Depok. Sekolah ini tidak hanya berbangga dengan prestasi akademik siswanya, tetapi juga dengan keberhasilan lulusannya dalam melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi negeri (PTN) maupun swasta. Berdasarkan data yang dirilis pihak sekolah, dari 454 siswa yang lulus pada 2025, sebanyak 106 siswa berhasil lolos Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), sementara 73 siswa lainnya diterima melalui Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).
Selain itu, ada tiga siswa juga yang lulus di perguruan tinggi di luar negeri. Ada juga lima siswa di kelas internasional yang ada di Universitas Indonesia, empat siswa masuk ke International Undergraduate Program (IUP) yang ada di Institut Teknologi Bandung, Universitas Padjajaran, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), dan Universitas Brawijaya (Unibraw), dan lima siswa yang masuk ke sekolah kedinasan, yakni ke Politeknik Kesehatan (Poltekkes) dan Universitas Pertahanan (Unhan).
Yang lebih membanggakan, beberapa di antara mereka yang lolos SNBP berhasil masuk ke perguruan tinggi negeri terbaik di Indonesia. Pencapaian ini mencatatkan SMAN 3 Depok sebagai sekolah dengan jumlah penerimaan SNBP dan SNBT terbanyak dari SMAN se-Kota Depok.

Kepala SMAN 3 Depok, Nurlaely, menyampaikan kebanggaannya atas pencapaian para siswa. Ia juga berharap para lulusan dapat terus mengharumkan nama almamater.
“Ini adalah sebuah pencapaian yang luar biasa. Siswa berhasil melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi yang sesuai mereka inginkan. Semoga saja bisa mengharumkan SMAN 3 Depok sebagai alumni, dan bisa lebih baik lagi di masa depan untuk siswanya,” ujarnya.
Keberhasilan ini tidak lepas dari kerja keras siswa, kepala sekolah, guru, serta bimbingan intensif study lanjut, dukungan dari Komite SMAN 3 Depok, dan orang tua siswa. SMAN 3 Depok terus berkomitmen meningkatkan kualitas pendidikan, termasuk mempersiapkan siswa menghadapi seleksi masuk perguruan tinggi.

Dengan pencapaian ini, SMAN 3 Depok semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu sekolah unggulan di Kota Depok. Pihak sekolah berharap, tren positif ini dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan di tahun-tahun mendatang.
SMAN 3 Depok merupakan salah satu sekolah menengah atas favorit di Kota Depok, dikenal dengan prestasi akademik dan non-akademiknya. Sekolah ini terus berinovasi dalam metode pembelajaran guna mempersiapkan siswa menghadapi tantangan pendidikan tinggi dan dunia profesional. (*)

Wah mantap tembus PTN 38,4 %
SMAS Yadika 12 tembus PTN 51%
Orang tidak mambu biaya jadi bagi mana cara nya saja masuk di lowongan kerja ni