Jabaran.id, Depok – Seorang kasir di salah satu toko kue di Mekarsari, Kota Depok mengalami pelecehan seksual oleh seorang pria yang tak dikenal di Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Cimanggis, Depok.
Aksi bejat tersebut pun terekam kamera pengawas toko. Dalam rekaman terlihat seorang pria bertubuh gemuk memasuki toko, dan menghampiri meja kasir. Terjadi diskusi diantara keduanya.
Dalam narasi yang beredar diketahui pelaku menanyakan lokasi kamar mandi. Tak lama, pelaku langsung menghampiri korban yang berada di meja kasir dan langsung melakukan aksi bejatnya.
Menerima perlakuan yang tak pantas seperti itu, korban pun langsung menjauh dari meja kasir, begitu juga pelaku yang pergi begitu saja. Dalam rekaman tersebut, korban juga terlihat begitu syok usai peristiwa itu.
Kapolsek Cimanggis, Kompol Judika Sinaga dikonfirmasi mengenai hal tersebut mengatakan bahwa korban sudah melaporkan hal tersebut ke Polsek Cimanggis.
Judika membeberkan kejadian tersebut terjadi pada Rabu 17 April 2024. Bermula ketika korban berinisial R (20 tahun) sedang bekerja seperti biasanya.
“Korban sedang bekerja sebagai kasir toko kue, kemudian sekitar pukul 09.30 WIB pelaku datang ke toko kue kemudian bertanya-tanya kepada karyawan toko,” ungkap Judika, Jumat, 19 April 2024.
“Selang tidak lama diduga pelaku langsung menghapiri korban dan memeluk korban kemudian korban langsung menjauhi pelaku dan berlari keluar dan diduga pelaku keluar dan kabur,” imbuhnya.
Judika mengungkapkan anggotanya sudah melakukan mengecek tempat kejadian perkara dan memeriksa sejumlah saksi dan alat bukti yang ada.
“Dari hasil penyelidikan, pelaku merupakan warga Mekarsari berinisial M dan kasus ini sudah ditangani Unit PPA Polres Metro Depok,” ucap Judika.
Tak ada barang yang hilang dalam peristiwa ini. Pun kepolisian masih mendalami kasus pelecehan kasir toko kue tersebut. (*)