HomeJabarWNA Korea Selatan Gantung Diri di Perumahan Elit Depok
spot_img

WNA Korea Selatan Gantung Diri di Perumahan Elit Depok

Jabaran.id, Depok – Warga perumahan elit Depok digegerkan dengan warga negara asing (WNA) asal Korea Selatan ditemukan gantung diri di kediamannya di Perumahan Raffles Hills  Blok EA1, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jumat (9/6/2023).

Wakapolsek Cimanggis AKP Simare Mare menjelaskan, setelah ada laporan warga Raffles yang merupakan tetangga korban, tim piket dengan inafis Polres Metro Depok langsung menuju lokasi dan melakukan pengecekan.

“Memang benar ada gantung diri,” tutur Simare.

Saat ditemukan, lanjut Simare, kondisi korban masih tergantung dengan seutas tali di dekat tangga rumah korban dan berdasarkan pemeriksaan, identitas korban berinisial SSH, 55 tahun merupakan WNA asal Seoul, Korea Selatan.

- Advertisement -

“Setelah kita lakukan pengecekan langsung ke Imigrasi Depok, Kondisi saat ditemukan sudah membengkak,” lanjutnya.

Mantan Kanit Harda Satreskrim Polres Metro Depok ini belum bisa memastikan sudah berapa lama korban meregang nyawa dengan gantung diri tersebut.

“Itu nanti kita lihat dari hasil penyelidikan. Ada beberapa di sini yang tinggal sama dia,” papar Simare

Simare menambahkan, penemuan korban gantung diri karena korban curiga lantaran saat dipanggil dari luar rumah tidak ada respon.

“Tidak ada (mengeluhkan) bau, karena dari malam memang pintu tertutup terus, terkunci dari dalam. Dipanggil warga tidak ada respon, memang lagi kondisi sendiri, setelah itu warga dan Bhabinkamtibmas langsung melapor. Saat ini jenasah sudah kita evakuasi dibantu palang hitam dibawa ke RS Polri Kramat Jati,” tandas Simare. (*)

TERBARU

spot_img
spot_img

POPULER

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here