Jabaran.id, Jakarta – Pijat seringkali dilakukan masyarakat dikala tubuh sudah merasakan pegal-pegal yang membuat tidak nyaman.
Banyak ragam manfaat pijat untuk kesehatan seperti bisa mengurangi stres karena dapat meningkatkan perasaan relaksasi.
Kemudian pijatan juga bisa memperbaiki peredaran darah, membantu mengoptimalkan pasokan oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh.
Selain itu, pijatan bisa membantu mengurangi kekakuan dan ketegangan otot, membantu mengurangi risiko cedera dan meningkatkan fleksibilitas.
Untuk pijat terapeutik, itu bisa membantu memperbaiki postur tubuh dan merelaksasi otot yang tegang.
Pijat pun bisa memberikan bantuan dalam mengurangi nyeri, baik itu terkait dengan ketegangan otot, masalah sendi, ataupun kondisi lainnya.
Selanjutnya, pijat busa membantu meningkatkan rentang gerak dan fleksibilitas tubuh.
Lalu juga pijat ini dapat membantu dalam stimulasi sistem limfatik, membantu tubuh untuk menghilangkan toksin dan zat sisa metabolisme.
Tetapi penting untuk diingat jika manfaat pijat dapat bervariasi tergantung pada jenis pijat, kondisi kesehatan individu, dan juga keteraturan penggunaan pijat.
Tentunya harus dikonsultasikan terlebih dahulu dengan profesional kesehatan sebelum memulai program pijat, terutama kalau memiliki kondisi kesehatan tertentu. (*)